Pelanggan Bakrie Telecom Capai 11 Juta

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bakrie Telecom Tbk (BTEL) melaporkan, hingga akhir Maret 2010 jumlah pelanggan Bakrie Telecom bertambah hingga 11 juta orang atau tumbuh 37,5 persen dari periode yang sama tahun sebelumnya yang berjumlah 8 juta orang. Dengan pencapaian tersebut, Bakrie Telecom berusaha keras menggapai targetnya menjadi 14 juta pelanggan di akhir 2010.


Langkah Bakrie Telecom untuk memperkenalkan produk dan layanan inovatif dipandang sebagai faktor determinan dalam menjaga laju pertumbuhan pelanggan. Program Esia Gratis Nelpon Nasional (GANAS) tidak saja memperkuat posisi Esia sebagai produk Bakrie Telecom yang memberi tarif termurah, tapi juga mampu mendorong penggunaan telepon yang berdampak pada average revenue per user (ARPU).

Demikian pula program bundling Hape Esia seperti Hape Esia Gayaku seharga Rp 199 ribu dan Hape Esia Online yang penuh fitur pertemanan sosial dan chatting seperti Esia Messanger. Program tersebut dipandang mampu memberikan pilihan beragam pada masyarakat.

sumber : kompas.com

Category:

0 komentar:

Posting Komentar