RSUP Fatmawati Kembangkan Laboratorium Otomatis

RSUP Fatmawati dalam rangka HUT ke-49 mengembangkan fasilitas laboratorium dengan menggunakan Sistem Laboratorium Otomatis (LAS). LAS adalah system pemeriksaan laboratorium yang dilakukan secara otomatic dengan kapasitas pemeriksaan yang lebih besar dengan meminimalisir terjadinya kesalahan yang diakibatkan manusia.

“LAS adalah salah satu pionir di Indonesia dan rumah sakit pemerintah pada umumnya, di mana laboratorium seperti pabrik dengan respons waktu yang begitu cepat.”
LAS merupakan sistem laboratorium yang canggih dan menggunakan teknologi tinggi. Akan tetapi biaya pemeriksaan pada LAS sama dengan pemeriksaan pada laboratorium biasa. “ Alat ini dapat menangani 1.800 pemeriksaan dalam kurun waktu satu jam.”
Dengan menggunakan vendor Siemens, LAS merupakan satu-satunya alat yang ada di Indonesia, bahkan di Asia Tenggara yang menggunakan Smart Card. Smart Card adalah kartu yang berfungsi sebagai tanda pengenal dan tempat menyimpan data rekam medis yang dapat dibaca dan di tulis ulang menggunakan mesin pembaca. Dengan ini, identifikasi rekam medis pasien lebih cepat dan akurat.
“Pemeriksaan LAS menggunakan dua alat robotik dengan sistem barcode, sehingga kesalahan dapat dihindari.”
sumber : berita kota

Category:

0 komentar:

Posting Komentar